Asus VIVOBOOK 13 Slate OLED, sebuah PC laptop windows 11 yang bagus dengan bentuk tablet. Memiliki cover stand magnet di bagian belakang, keyboard yang bisa dilepas dan juga stylus untuk menggambar.
Desain tablet
Ini merupakan salah satu tablet luar biasa dengan rasa premium, bentuknya bagus, cukup tipis dan ringan saat dibawa. Jadi tidak mengganggu ketika pergi membawa tablet ini, ia juga terasa nyaman di tangan. Hanya ada satu pilihan warna yaitu hitam.
Layar dan keyboard dari laptop ini bisa dipisahkan, cukup mudah untuk menyambungkan keduanya, dan namun ini tetap tidak mudah lepas karena ada efek magnet yang menempel. Tidak seperti laptop dengan metode engsel, ketika diletakkan di pangkuan kaki laptop ini akan terasa kurang nyaman. Jadi jika ingin menggunakannya seperti laptop normal ia akan lebih nyaman diletakkan pada permukaan datar seperti meja.
Untuk keperluan mengetik keyboard Nya sudah termasuk yang bagus, ketika menekan tombol rasanya nyaman, pada keyboard juga dilengkapi touchpad, sehingga dapat berfungsi seperti laptop pada umumnya.
Layar bagus dan touchscreen
Yang paling dinanti dari VIVOBOOK 13 Slate adalah tampilan panel OLED dengan rasio 16:10, yang tidak banyak ditemukan di tablet lain. Resolusinya 1080p 60hz, warna yang keluar benar-benar cemerlang dan hitamnya memuaskan.
Asus OLED yang ini punya kecerahan 550 nits yang akan berfungsi ketika menonton video HDR. Kecerahan layarnya bisa menyesuaikan kondisi lingkungan, sudah standard industri pantone validated. Di bagian paling depan sudah dilindungi dengan corning gorila glass, jadi akan lebih aman ketika menerima banyak sentuhan dari pensil digital. Yang di mana Asus pen 2.0 sendiri sudah disediakan di dalam paket pembelian.
Pena Asus ini menarik dan bagus, dapat di isi ulang menggunakan usb-C. Memang kurang begitu simple, seharusnya Asus menggunakan pengisian nirkabel dengan cukup menempelkannya di sisi tablet.
Konektivitas port
Fitur io port masing tergolong lengkap untuk laptop berbentuk tablet ini. Di bagian samping ada USB-C 3.2 Gen 2 yang memiliki dua fungsi yaitu DisplayPort dan pengisian daya. Kemudian microSD card reader dan audio jack 3,5mm. Dan satu lagi USB-C 3.2 Gen 2 yang sama berada di sisi atas.
Daya baterai cukup lumayan untuk ukuran tablet tipis ini, ia ditenagai 2-cell Li-ion 50 WH. Untuk pengisian daya ditopang dengan charger 65W. Ia juga mendukung pengisian daya melalui power bank.
Performa
Kinerja laptop Asus ini ditenagai oleh intel core i3-N300 (tahun 2023) yang di dasarkan pada alder lake dengan TDP 7 watt. Ini bukan prosesor yang benar-benar kencang di kelasnya, namun sudah cukup untuk menopang kegiatan multimedia, mengetik dan pekerjaan ringan lainnya seperti menonton youtube.
Untuk RAM, ini termasuk standar cukup yaitu 8GB (LPDDR5), dengan penyimpanan internal 256 gigabytes (SSD PCIe gen 3). Termasuk cukup untuk menyimpan aplikasi keseharian.
Untuk fitur lainnya, tablet ASUS ini memiliki kamera 13MP yang mendukung perekaman video FHD 1080p, ini juga termasuk IR camera yang bisa login dengan pengenalan wajah. Sementara untuk audio sudah ada empat stereo speakers, membuat laptop ini mampu mengeluarkan suara yang keras.
Seperti laptop asus pada umumnya, vivobook 13 slate oled sudah mengantongi standar US military-grade (MIL-STD 810H). Jadi ini masih memiliki body yang kokoh.
Dalam konektivitas nirkabel, ditenagai dengan wifi 6 dual band dan juga Bluetooth 5.2.
Laptop detachable 2 in 1 ASUS VIVOBOOK 13 Slate OLED mulai dipasarkan dengan harga Rp 11.499.000. Kamu bisa membelinya di asus.com, Shopee, atau Tokopedia.
Spesifikasi Asus VIVOBOOK 13 Slate OLED
Berikut ini adalah tabel yang berisi data dari informasi VIVOBOOK 13 Slate OLED:
Perangkat | Spesifikasi |
---|---|
Model | T3304GA |
Warna | 0°Black |
Processor | Intel® Core™ i3-N300 Processor 0.8 GHz (6MB Cache, up to 3.8 GHz, 8 cores, 8 Threads) |
Grafis | Intel® UHD Graphics |
Layar | 13.3-inch, FHD (1920 x 1080) OLED 16:9 aspect ratio, 0.2ms response time, 60Hz refresh rate, 550nits HDR peak brightness, 100% DCI-P3 color gamut, 1,000,000:1, VESA CERTIFIED Display HDR True Black 500, 1.07 billion colors, PANTONE Validated, Glossy display, 65% less harmful blue light, TÜV Rheinland-certified, SGS Eye Care Display, Touch screen, (Screen-to-body ratio)83%, With stylus support |
Memori | 8GB LPDDR5 on board |
Penyimpanan | 256GB SSD PCIe Gen 3.0 x4 |
Port I/O | 2x USB 3.2 Gen 2 Type-C support display / power delivery 1x 3.5mm Combo Audio Jack Micro SD card reader |
Keyboard & Touchpad | Soft Keyboard, Touchpad |
Kamera | 1080p FHD camera 13.0M camera IR camera login (Windows Hello) |
Audio | Smart Amp Technology Built-in 4-way stereo speakers Built-in array microphone with Cortana voice-recognition support |
Jaringan | Wi-Fi 6(802.11ax) (Dual band) 2*2 Bluetooth® 5.2 Wireless Card |
Baterai & Charger | 50WHrs, 2S1P, 2-cell Li-ion TYPE-C, 65W AC Adapter, Output: 20V DC, 3.25A, 65W, Input: 100-240V AC 50/60GHz universal |
Berat | 0.80 kg (1.76 lbs) |
Dimensi | 30.99 x 19.00 x 0.89 ~ 0.89 cm (12.20″ x 7.48″ x 0.35″ ~ 0.35″) |
Microsoft Office | Microsoft Office Home & Student 2021 |
Dalam Kotak | Stand Keyboard Stylus (ASUS Pen 2.0 SA203H-MPP2.0 support) |
Military Grade | US MIL-STD 810H military-grade standard |