Perbandingan Itel P65 vs Itel RS4: Pilih yang Mana?

Jika Anda sedang mencari smartphone terjangkau dengan spesifikasi yang mumpuni, Itel P65 dan Itel RS4 mungkin menjadi dua pilihan yang patut dipertimbangkan. Keduanya termasuk HP gaming entry-level, hadir dengan harga yang hampir sama, berkisar antara Rp 1,5 hingga Rp 1,6 juta, dan memiliki RAM yang besar, yakni 8 GB serta penyimpanan internal 128 GB.

Sebelum Anda memutuskan, mari kita bandingkan kedua smartphone ini dari berbagai aspek.

Desain & Build Quality

tampilan desain Itel P65 vs Itel RS4

Dari segi desain, Itel P65 dan Itel RS4 memiliki karakteristik yang berbeda. Itel P65 hadir dengan desain yang terlihat lebih “macho” dan berorientasi pada seorang gamer.

Sementara itu, Itel RS4 tampil berkesan premium dan elegan, terutama dengan varian berwarna krem atau varian Elegant beige yang memiliki backdoor berbahan kulit sintetis. Secara pribadi, desain RS4 terasa lebih mewah dan solid, terutama dengan frame plastik yang digunakan pada kedua perangkat.

Dari segi kenyamanan saat digenggam, Itel P65 sedikit lebih nyaman karena siku-sikunya sedikit lebih melengkung dibandingkan dengan RS4, yang terasa agak tajam. Jadi, jika Anda mengutamakan kenyamanan penggunaan sehari-hari, Itel P65 mungkin lebih unggul, meskipun secara desain RS4 tampak lebih elegan.

Layar

Keduanya menggunakan panel IPS dengan resolusi yang sama, yaitu 720p, dan refresh rate 120Hz, yang memberikan pengalaman visual yang halus. Namun, Itel RS4 memiliki ukuran layar sedikit lebih kecil, yaitu 6,56 inci, dibandingkan dengan P65 yang berukuran 6,7 inci.

Itel P65 vs Itel RS4 dalam hal kualitas layar

Meski demikian, RS4 memiliki tingkat warna dan kecerahan yang sedikit lebih baik, namun belum bisa dibilang nyaman digunakan di bawah sinar matahari langsung.

Dari segi responsivitas layar, keduanya tidak menunjukkan permasalahan besar, meskipun ada beberapa laporan pengguna tentang touch delay pada Itel RS4. Kemungkinan hanya satu atau dua saja yang bermasalah.

Speaker

Jika Anda mengutamakan kualitas audio, Itel RS4 jelas lebih unggul karena dilengkapi dengan speaker stereo, yang memberikan pengalaman audio yang lebih imersif. Sebaliknya, Itel P65 hanya memiliki speaker mono di bagian bawah, sehingga suaranya kurang hidup dibandingkan RS4.

Performa

Itel P65 menggunakan chipset Unisoc T616, sementara Itel RS4 dilengkapi dengan MediaTek Helio G99, yang lebih powerful. Performa harian kedua smartphone ini sebenarnya cukup mirip, tetapi RS4 mampu memberikan skor AnTuTu lebih tinggi (300 ribu vs 400 ribu) serta performa yang lebih baik untuk gaming.

Itel P65 vs Itel RS4 benchmark Mobile Legends

Dalam pengujian beberapa game seperti Mobile Legends dan PUBG Mobile, RS4 mampu mencapai frame rate yang lebih tinggi, terutama dalam Mobile Legends, di mana RS4 dapat mencapai 90 FPS, sementara P65 hanya mampu di 60 FPS.

Kamera

Dari segi kamera, kedua perangkat ini dilengkapi dengan kamera utama 50 MP dan kamera depan 8 MP. Namun, Itel RS4 menawarkan kualitas foto jelas yang lebih baik, utamanya dalam hal reproduksi warna dan detail.

Itel P65 vs Itel RS4 hasil kamera

Baik foto siang maupun malam hari, Itel RS4 menghasilkan gambar yang lebih tajam dan bersih dibandingkan dengan P65. Dalam hal perekaman video, RS4 juga unggul karena mendukung resolusi 1080p dengan frame rate yang lebih stabil. Lebih dai itu ia juga bisa 2K30fps.

Bisa diasumsikan, bahwa peran ISP dari MediaTek Helio G99 sangat membantu dalam hal pengelolaan gambar.

Baterai

Keduanya dibekali dengan baterai berkapasitas 5000mAh, tetapi Itel RS4 unggul dalam kecepatan pengisian daya karena mendukung 45W fast charging, dibandingkan dengan 18W pada P65.

Dalam pengujian, Itel RS4 dapat mengisi daya dari 2% hingga penuh hanya dalam waktu sekitar 1 jam 8 menit, sedangkan P65 membutuhkan waktu sekitar 1 jam 50 menit. Jelas ini cukup jauh perbedaan waktunya.

Fitur Tambahan

Setiap smartphone memiliki fitur unggulan masing-masing. Itel P65 memiliki fitur menarik seperti lampu latar mini LED di bagian belakang dan charging case yang bisa memberikan tambahan baterai. Jangan lupa juga dengan tombol Flex Button yang bisa difungsikan sebagai pintasan untuk membuka kamera, hidupkan senter dan lainnya.

Sementara itu, Itel RS4 unggul dengan mesin getar Z-axis, dukungan NFC dan stereo speaker, menjadikannya pilihan yang lebih baik untuk pengguna yang membutuhkan fitur tersebut.

Kesimpulan

Jika Anda menginginkan smartphone dengan desain yang lebih umum elegan, performa gaming yang lebih baik, serta kualitas kamera dan audio yang superior, Itel RS4 adalah pilihan yang tepat.

Namun, jika Anda lebih suka smartphone terlihat gaming dengan harga yang sedikit lebih murah dan fitur tambahan seperti charging case dan lampu latar, maka Itel P65 bisa menjadi pilihan yang menarik. Pada akhirnya, keputusan kembali ke preferensi dan kebutuhan Anda.

Sumber: Youtube @Jeguk Tech

Add Comment